368 Sapi Dan Kambing Tervaksin Menjelang Bulan Ramadhan Di Wilayah Koramil 0811/14 Kerek

    368 Sapi Dan Kambing Tervaksin Menjelang Bulan Ramadhan Di Wilayah Koramil 0811/14 Kerek

    TUBAN, – Merebaknya virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan Lumpy Skin Disease (LSD) pada hewan ternak sapi dan kambing yang ada di wilayah khususnya di wilayah Kec. Kerek Kab. Tuban menimbulkan kekhawatiran pada masyarakat sekitarnya yang akan mengkonsumsi daging khususnya daging sapi. Di tambah lagi menjelang bulan puasa Ramadhan dan hari raya Idul Fitri yang sebentar lagi akan datang, Rabu (01-3-2023).

    Babinsa Jarorejo Koramil 0811/14 Kerek Serda Munawan Hadi bersama dengan petugas Keswan dengan segala upaya yang dilakukan semaksimal mungkin untuk pencegahan PMK dan LSD di Kec. Kerek salah satunya dilakukan oleh Drh. Arif Andi dengan melakukan vaksinasi pada hewan ternak sapi dan kambing, ini pun tidak serta merta dapat di lakukan kepada hewan ternak yang akan dibuat untuk konsumsi (dipotong).

    “Vaksinasi diberikan kepada ternak sapi dan kambing warga yang sehat dan tidak akan digunakan untuk hewan yang akan dipotong, ”Ujar Hadi.

    Dijelaskan Drh. Arif Andi petugas kesehatan hewan wilayah Kerek, usai melakukan vaksinasi PMK dan LSD dengan menyasar 368 ekor ternak warga, diantaranya sapi 291 ekor dan kambing 77 ekor di Desa Jarorejo Kec. Kerek Kab. Tuban. 

    Dari pertimbangan karena banyaknya hewan ternak yang sehat mengantri untuk di vaksin, Maka tidak diberikan kepada hewan yang akan dipotong. Dari jangka waktu di vaksin dan penyembelihan juga pendek, jangan sampai ibaratnya nanti menjadi sia-sia.

    “Hanya saja saat ini masyarakat resah dan gelisah. Sedangkan untuk hewan ternak yang sakit ada standar Operasionalnya sendiri, tetap ada pemeriksaan nantinya, ” imbuhnya.

    Sementara itu sesuai dari keterangan Serda Munawan Hadi Babinsa menambahkan, bahwasannya tujuan dari pemberian vaksin PMK dan LSD ini untuk memberikan pencegahan dan kekebalan kepada hewan-hewan ternak milik warga binaannya.

    “Kami terus berikan edukasi dan nanti setelah hewan-hewan ternak warga tervaksin kami bersama para petugas Keswan akan langsung beri tanda eartag, dengan tujuan bahwasanya ternak warga sudah tervaksin”, terangnya.

    Ia menjelaskan pula bahwa pemberian vaksin hewan dosis 1 ini yang dipakai ke hewan ternak warga desa Jarorejo Kec. Kerek Kab Tuban adalah vaksin berjenis Aftogen Oleo. (ed’s/Faro)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Gelar Upacara Pengukuhan Jabatan Kasatpolairud...

    Artikel Berikutnya

    TK Mulya Ke Markas TNI, Babinsa Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Komandan SSK TMMD Reguler Ke-122 Kodim 1805/Raja Ampat Menunjukkan Taringnya
    Jaga Stabilitas Dan Pastikan Proses Transisi Pemerintahan Berjalan Dengan Tertib Dan Lancar : Pesan Dandim 0811/Tuban Saat Upacara 17-an
    Tanamkan Jiwa Nasionalis, Babinsa Koramil 0811/12 Bancar Berikan Pelatihan Upacara Bendera Merah Putih
    Kapten Inf Prayitno Bersama Forkopimda Hadiri Pembukaan MTQ Ke XXXI Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Tuban
    Tim BPN Tuban Di Dampingi Danramil 0811/14 Kerek Bagikan Sertifikat Tanah Secara Massal Program PTSL
    Danramil 0811/04 Merakurak Mewakili Komandan Kodim Hadiri Wisuda V Sarjana Strata 1 Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (Iainu) Tuban Tahun 2024
    Jaga Stabilitas Dan Pastikan Proses Transisi Pemerintahan Berjalan Dengan Tertib Dan Lancar : Pesan Dandim 0811/Tuban Saat Upacara 17-an
    Wujud Kepedulian Sosial, Kodim 0811/Tuban Rayakan HUT Ke-79 TNI Dengan Makan Gratis
    Persiapkan Mental Dan Fisik Menjelang Lomba PBB, Babinsa Koramil 0811/08 Widang Gembleng Siswa MTS Darul Ulum 2 Dengan Kekompakkan Dan Kedisiplinan
    Ribuan Pelajar Datangi Markas Kodim 0811/Tuban Dalam Rangka Mengikuti Lomba PBB Memperingati HUT Ke-79 TNI
    Cooling System, Polres Tuban Gelar Doa Bersama Perguruan Silat untuk Kondusifitas Pilkada 2024
    Pembinaan Dan Penerimaan Anggota Baru Saka Wira Kartika Tuban Koramil 0811/16 Singgahan
    Bersama Instansi 3 Pilar Kecamatan, Danramil Ajak Seluruh Babinsa Koramil 0811/07 Soko Halal Bi Halal
    Berikan Motivasi, Polwan Polres Tuban Datangi Rumah Anggota KPPS Yang Alami Keguguran Usai Tugas
    Kesulitan Air Bersih, Babinsa Koramil 0811/14 Kerek Kawal Pendistribusian Air Untuk Warga Binaan
    Jum’at Berkah, Kodim 0811 Tuban Bagikan Nasi Kotak Kepada Warga Masyarakat Sekitar

    Ikuti Kami